Sebelum Membeli, Kenali Dulu Jenis-jenis Gendongan Bayi yang Aman

Gendongan bayi merupakan salah satu alat bantu untuk menggendong bayi. Gendongan sangat penting untuk dimiliki apabila Anda memiliki seorang bayi. Setiap bayi pasti suka jika digendong, namun tak mungkin Anda dapat terus menerus menggendong bayi seharian.


Karena ada tugas-tugas rumah yang masih harus Anda kerjakan. Untuk itulah fungsi gendongan ini. Anda masih bisa melakukan tugas rumah yang bisa dikerjakan sembari menggendong bayi Anda.

Jenis-jenis Gendongan Bayi Untuk Si Kecil
Ada berbagai macam gendongan bayi yang beredar di pasaran. Dengan banyaknya macam bentuk dan fungsi kadang membuat bingung untuk memilih gendongan bayi yang tepat. Berikut adalah ulasan singkat mengenai gendongan bayi yang ada di pasaran.

1. Ring Sling
Alat bantu gendong ini menggunakan 2 buah ring atau cincin yang dipasang pada ujung gendongan. Gunanya untuk mengatur besar kecilnya gendongan dan sebagai simpul untuk mengikat agar gendongan tidak lepas.

Gendongan ini sangat praktis dan simpel untuk digunakan. Pada bagian bahu terdapat busa sehingga dapat mengurangi rasa sakit akibat beban dari menggendong. 

Namun memakai gendongan ini beban berat yang ditanggung oleh tubuh menjadi tidak rata, karena  satu pundak saja yang menanggung beban sehingga  lebih gampang merasa pegal apabila menggendong terlalu lama.

2. Baby Wrap
Gendongan ini berbentuk selendang dengan bahan yang melar sehingga dapat digunakan untuk menggendong dengan berbagai cara. Misalnya dengan menggendong model samping dengan menggunakan bahu sebagai tumpuan. Atau bisa juga digunakan untuk menggendong di dada menggunakan kedua bahu. 

Gendongan ini biasanya digunakan oleh bayi yang baru lahir hingga mencapai berat yang tidak terlalu besar. Akantetapu penggunaannya kurang praktis dan sedikit rumit karena selendangnya panjang. Sehingga Anda harus mempelajari terlebih dahulu bagaimana cara penggunaannya. 

3. Pouch Sling
Terbuat dari kain dengan ukuran yang tidak besar. Berbentuk lingkaran karena kedua ujungnya langsung dijahit. Cukup praktis karena mudah dipakai dan dilepaskan, Anda tinggal memasukkan gendongan tersebut melewati kepala Anda. Mempunyai berbagai ukuran yang menyesuaikan dengan ukuran tubuh ibunya. Namun sebagian produk gendongan ini ada yang bisa diatur panjang pendeknya.

4. Mei Tai
Gendongan bayi ini diadaptasi dari gendongan tradisional China. Bisa digunakan untuk bayi yang agak besar. Mempunyai banyak tali sabuk yang lebar serta diikatkan pada ibu. Untuk bayinya sendiri terdapat sandaran badan dan penutup kepala serat lubang tempat kaki sang bayi. Menggunakan produk ini akan membuat ibu dan bayi merasa nyaman dan menyenangkan.

5. Baby Carrier
Gendongan bayi ini memungkinkan bayi untuk digendong di bagian depan atau pun belakang yang menggendong. Selain itu apabila bayi digendong di depan, bisa menghadap yang menggendong atau menghadap depan. Tidak sesuai untuk bayi yang baru lahir tapi sangat sesuai digunakan oleh bayi yang sudah mulai besar dan sudah kuat menopang lehernya. 

Menggunakan kedua bahu sebagai penyangga membuat beban menjadi rata ke seluruh tubuh sehingga tidak mudah capek. Kita masih bisa menggunakan tangan dengan  bebas tanpa mengganggu kenyaman bayi dalam gendongan. Dengan segala kemudahan tersebut tentu saja gendongan ini memiliki harga yang lebih mahal.

6. Stretchy Hybrids
Terbuat dari bahan yang lentur dan fleksibel memudahkan orang tua pada saat memasukkan bayinya ke dalam gendongan. Bisa dipakai untuk menggendong bayi dengan berbagai macam posisi serta memiliki pengaturan ukuran yang mudah.

Setelah membaca ulasan singkat tentang gendongan bayi diatas, pilihlah gendongan  yang sesuai dengan usia bayi Anda  dan kebutuhan Anda. Karena jika hanya menuruti mode tapi tidak sesuai kebutuhan akan sayang karena Anda jarang memakai gendongan tersebut.

Sebelum Membeli, Kenali Dulu Jenis-jenis Gendongan Bayi yang Aman | admin | 5